Memiliki Kehilangan - KaAzima

Azim: Life, Blog, Linux ER

Menulis Lagi... Lagi Menulis.

Memiliki Kehilangan

Tak mampu melepasnya walau sudah tak ada...
Hatimu tetap merasa masih memilikinya...
Rasa kehilangan, hanya akan ada...
Jika kau pernah merasa memilikinya...

Pernahkah kau mengira kalau dia kan sirna...
Walau kau tak percaya dengan sepenuh jiwa...
Rasa kehilangan, hanya akan ada...
Jika kau pernah merasa memilikinya...

[Letto - Memiliki Kehilangan : Sumber]

***

Benar - tidak salah - apa yang grup band Letto alunkan dalam syairnya yang berjudul Memiliki Kehilangan ini. Dimana sebagai manusia normal, seseorang yang mengenal dekat hingga merasa memiliki (chemistry) dengan seseorang lainnya pasti akan merasa kehilangan apabila ditinggalkan.

Rasa kehilangan yang entah kenapa tidak pernah datang pada saat si dia masih bersama kita. Yang dinamakan Rasa kehilangan terus saja datang terlambat. Hanya ketika si dia sudah tak ada lagi bersama kita, rasa kehilangan akan datang, muncul membuat hati serasa sulit melepas kepergiannya.

Seumpama saja, setiap saat ketika si dia masih bersama dengan kita, rasa memiliki kehilangan sudah datang pada kita, pasti dengan segala cara kita akan menjaga si dia supaya tidak pernah dan tak akan pernah meninggalkan kita.

Namun apa lacur, takdir dari Tuhan memang sudah berkehendak demikian. Rasa kehilangan ditakdirkan untuk selalu datang terlambat. Pun waktu yang tak bisa diputar kembali, ketika si dia sudah meninggalkan kita dan kita pernah merasa memiliki kehadiran sosoknya, rasa Memiliki Kehilangan akan menyeruak menyesakkan bathin masing-masing individu dari kita.

Selamat jalan Pak ketua MPR, semoga jasa amal baikmu dibalas dengan balasan yang sepadan oleh Tuhan Yang Maha Adil.

Rakyat Indonesia merasa Memiliki Kehilangan atas kepergianmu menuju Sang Pencipta.

Turut berduka atas meninggalnya Bapak H. Taufiq Kiemas
Sumber gambar : okezone.com.

Tag : Everything, id., Senin
3 Komentar untuk "Memiliki Kehilangan"

semoga amal ibadah diterima Allah dan juga ilmunya di dunia di gunakan oleh banyak orang

iyo..padahal aku PDI penggerak seng apik -santun- yo iki

gambare okezone kok koyo ngunu
editore sopo iku

Semoga amal baik beliau diterima Allah, amiinnn

Tinggalkan opini Anda, untuk turut dalam postingan ini [komentar dimoderasi dulu].

Back To Top