Ready To Love - KaAzima

Azim: Life, Blog, Linux ER

Menulis Lagi... Lagi Menulis.

Ready To Love



We got one life to love eachothe ... 
One life, One love...
Protecting and be there one another...
Yeah...
We're worthless if we keep on fighting...
'Cause together we can face the night...
Yeah...
If we're ready to love...

Diatas adalah penggalan lirik dari sebuah lagu ciptaan Outlandish. Grup musik hip-hop yang berasal dari luar negeri: Denmark. Sekedar info, Outlandish didirikan pada tahun 1991. Keunikan dari Outlandish dalam perspektif saya adalah Outlandish terdiri dari tiga orang personil yang religius dalam hal agama yang mereka anut. 

Mereka adalah Isam Bachiri, Waqas Ali Qadri, dan Lenny Martinez. Mereka religius dalam hal agama yang mereka masing-masing yakini. Isam dan Waqas religius sebagai Muslim dan Lenny religius sebagai seorang Katolik. Sebuah pelajaran yang patut dicontoh. Berbeda-beda agama namun tetap religius dan satu dalam musik: Outlandish.

Kembali ke topik/judul artikel, Ready To Love yang saya jadikan judul pada artikel ini merefer pada lagu yang beberapa hari ini mengiringi kegiatan saya sehari-hari. Ready To Love adalah judul lagu yang dinyanyikan oleh Outlandish, band yang kita 'gosip'kan diawal tadi.

Pertama kali mendengar lagu ini, saya langsung suka pada aransemen lirik dan musik yang mengiringinya. Iringan musik yang menghentak dan khas hip-hop dengan lirik lagu yang bernuansa (mengajak) untuk saling berbuat kebaikan kepada sesama manusia terutama dan kepada semua makhluk lain yang sudah diciptakanNya pada umumnya.

Personil Outlandish - Ready to Love
Personil Outlandish - Ready to Love them? 

Ready To Love, selain memiliki aransemen lagu dan lirik yang apik juga memiliki klip video yang sumpah bagus kali... Dalam video klip yang berdurasi 4:16 menit, kita akan disuguhi video permainan menggambar dengan media kaca dan pasir (saya tidak tahu apa sebutannya) seperti pada video adzan magrib disalah satu stasiun televisi nasional. Pada klip video yang keren itu diceritakan seorang anak perempuan yang mempunyai hewan peliharaan berupa Anjing yang sangat disayanginya. Namun sayang dia harus berbenturan dengan sang ibunda yang anti dengan hewan Anjing. Cerita bergulir sampai ia harus 'minggat' dari rumah karena LOVE terhadap Anjing piaraannya. Kelanjutan kisah divideo klip Ready To Love - Outlandish silahkan dilihat pada embedded video diatas ya ;)

Kita hanya diberi satu kesempatan untuk hidup, satu kesempatan untuk saling mencintai. So, get ready to love!!!


Referensi: Id.wikipedia, Google

6 Komentar untuk "Ready To Love "

Aku kayak pernah denger deh, nama bandnya ._.
Agak familiar tapi kurang pamiliar #apasih

btw, yah, deh, lewat hp nih, gak bisa liat videonya :/
mungkin, nanti..

Aku kayak pernah denger deh, nama bandnya ._.
Agak familiar tapi kurang pamiliar #apasih

btw, yah, deh, lewat hp nih, gak bisa liat videonya :/
mungkin, nanti..

Band Denmark yang aku tahu sih Mew sama Tiger Baby. Dan aku suka banget mereka, musiknya keren-keren banget. Aku belum pernah denger kalo Outlandish. Sayang nggak bisa nge-play video. Ntar aku coba cari download-an album mereka deh...

hm,.. lumayan enak nih :D aku ndak ernah denger sebelumnya. :|

thanks for share :D

Entar gue mesti dengerin nih gan, kayaknya keren. TUnggu wifi gratis dulu kali yah. Hahaha

aku baru denger ini-___-"
ih keren ya outlandish, berbeda-beda tapi tetap satu jua.. *halah

Tinggalkan opini Anda, untuk turut dalam postingan ini [komentar dimoderasi dulu].

Back To Top