Perjalanan Menjadi Mahasiswa - KaAzima

Azim: Life, Blog, Linux ER

Menulis Lagi... Lagi Menulis.

Perjalanan Menjadi Mahasiswa

Hari ini, saya menjalani tes untuk masuk ke universitas Unirow Tuban, pas berangkat pukul 7.30 AM saya kira akan sampai disana tepat waktu, ternyata sangkaan saya salah dan telat 5 menit dari jadwal 8.00 AM karena jalanan kota Tuban yang sedikit macet (ditambah kena lampu merah).
Sampai di Unirow ada sedikit masalah dengan parkir motor karena ternyata gak boleh parkir disalah satu sudut universitas ini (yaiyalah wong dipake sebagai jalan). Selang berapa detik baru tau kalau tempat parkiran berada disebelah utara. Parkiran kelar langsung mencari ruang tes dan lanjut menuju ruangan tersebut M.III.2.
Deng-deng, ternyata view angle ruangan tes saya sangat indah. Menghadap ke laut lho, semua ikon kota Tuban kelihatan. Mulai dari pantai Boom, Masjid Agung dan juga Kantor Bupati Tuban. Kesempatan buat menikmati panorama ini tak bisa langsung saya dapati karena harus tes masuk dulu.
Selesai tes masuk universitas Unirow, jepret-jepret sana-sini dan meghasilkan MASTERPIECE KOPI FOTO berikut-berikut ini. (Foto apa adanya; Gadget Samsung GT-B3310).

nih, sisi taman antar gedung didalam lingkungan Unirow

pusat ukm, mahipal de el el

lhah,, ternyata dideketnya makan china

bangunlah jiwanya bangunlah badannya

masih dibuild up

sebenernya mau ngeliating view pantai, tapi gak keliatan ya :D

ini juga sama gak keliatan pantainya

wah, juga gak keliatan

abstrak #1

abstrak #2

Ini ceritaku, mana ceritamu :D 

Tag : id., Senin
0 Komentar untuk "Perjalanan Menjadi Mahasiswa"

Tinggalkan opini Anda, untuk turut dalam postingan ini [komentar dimoderasi dulu].

Back To Top