Review Samsung C3322 Lakota - KaAzima

Azim: Life, Blog, Linux ER

Menulis Lagi... Lagi Menulis.

Review Samsung C3322 Lakota

Memiliki sebuah handphone, pasti kita mendambakan sebuah handphone yang selain memiliki kemampuan telekomunikasi standar seperti sms dan telepon juga harus memiliki kemampuan telekomunikasi tambahan yang pada saat ini yang mau tidak mau harus ada: yaitu internet.

Kemampuan handphone untuk telepon + sms + internet hampir dimiliki semua handphone yang diproduksi pada akhir-akhir ini. Lalu pertanyaannya terkadang adalah merk dan tipe handphone apa yang paling bagus untuk kita miliki?

Untuk pertanyaan seperti diatas itu, jawabannya bisa sangat beragam tergantung dari tingkat kebutuhan apa yang kita inginkan. Tetapi meskipun jawaban akan sangat beragam dan tergantung dari tingkat kebutuhan kita, namun tidak ada salahnya saya merekomendasikan sebuah handphone produksi Samsung yang hampir setengah tahun setia menemani saya: Samsung C3322 a.k.a Lakota.

Desain dan dimensi Samsung C3322: Samsung
Desain dan dimensi Samsung C3322: Samsung

Desain:
Samsung C3322 yang mempunyai nama lain Samsung Lakota memiliki desain candybar dengan keypad teks numerik (non sentuh). Desain candybar yang dimiliki Samsung C3322 sangat nyaman ketika digenggam. Ditambah lagi balutan stainless steel pada casing bagian depan hanphone ini mengesankan sebuah handphone premium. Mantap Gan! Kata Kaskuser.

Fitur unggulan Samsung C3322: Dual Sim - Dual On
Fitur unggulan Samsung C3322: Dual Sim - Dual On

Fitur Unggulan:
Keunggulan Samsung C3322 dari segi fitur adalah tersedianya dual slot sim card yang bisa aktif secara bersamaan. Jadi sangat cocok bagi kita yang mempunyai dua sim yang berbeda (biasanya sih orang yang mempunyai lebih dari 1 kartu sim suka nyari gratisan: hehehe). Jika kita menggunakan Samsung C3322 dan mempunyai dua kartu sim, kita bisa menggunakan keduanya pada kedua slot yang bisa digunakan secara bersamaan. Samsung C3322 mempunyai tombol switch yang bisa kita gunakan untuk menjadikan salah satu dari kedua kartu sim kita menjadi kartu sim utama. Tombol switch berada dibagian samping kanan dan mirip dengan tombol shutter kamera pada handphone kebanyakan.

Halaman 12

Tag : id., Rabu, Review, Tips

Related Post:

3 Komentar untuk "Review Samsung C3322 Lakota "

emmm sebenarnya aku ini tipe orang yang suka teknologi, tapi aku lebih doyan ama yang namanya ANDROID..

oh di panggilnya Azim yah.. oke bang Azim senang deh bisa kenalan sama anak IT hehe oia baru tahu kalau ada samsung tipe lakota gtu, oia aku malah belum sampai setengah tahun berpindah hati ke samsung.. good posting nih buat artikel mereview hape kayaknya terinspirasi deh mau posting review hape aku juga hehe

Jaaah ini toh pacarnya.. -___-" kirain pacar beneran. -,-

Aku juga pake Samsung. Samsung memang merajai akhir2 ini mengalahkan Nokia.

Tinggalkan opini Anda, untuk turut dalam postingan ini [komentar dimoderasi dulu].

Back To Top